Cherrybelle Tampil Jutek dan Lebam-lebam
HomeInfo

Cherrybelle Tampil Jutek dan Lebam-lebam

Cherrybelle kembali main film. Namun, di film kedua mereka berjudul 'Crush', girlband yang kini digawangi Angel, Cherly, Gigi, Ch...

Cherrybelle di Grand Opening Semarang, Di Publikasi Lewat Koran
Cherry Belle Siapkan Album dengan Tema Etnik Indonesia
Rahasia Sukses Cherrybelle: Tak Boleh Punya Pacar

Cherrybelle kembali main film. Namun, di film kedua mereka berjudul 'Crush', girlband yang kini digawangi Angel, Cherly, Gigi, Christy, Fely, Kezia, Steffy, Ryn dan Anisa ini dituntut tidak tampil ceria dan centil seperti biasanya.

"Kalau biasa nge-dance cibi tampil cute (imut), ceria, centil, di film ini cibi harus ngedance dengan mimik muka sinis, pokoknya juteklah," kata Angel diamini Cibi lainnya selepas press screening film terbaru mereka di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (7/4/2014) sore.

Film 'Crush' yang disutradarai oleh Rizal Mantovani ini bercerita tentang perjalananCherrybelle yang dibumbui konflik hingga salah satu anggotanyaAnisa memutuskan keluar dari girlband tersebut. "Kita syuting sebulan waktu bulan Oktober 2013, sama waktu persiapan sekitar enam bulan. Kita syuting di tiga Jakarta, Banyuwangi dan Australia," kata Angel.

Sherly menimpali, pengalaman yang tak pernah mereka lupakan saat syuting, ketika mereka harus latihan dance selama satu bulan. "Jadi bener-bener capek dan kaki kita sempat lebam-lebam," kata Sherly. Selain itu lanjut, Sherly pengalaman lainnya saat syuting di Australia. "Di Ausie kita datang sama-sama merasakan perbedaan cuaca, di sana dingin banget. Kita sempat kedinginan," kata Sherly.

Sementara itu, Rizal Mantovani mengatakan, film garapannya mencoba memberikan sesuatu yang berbeda dari film Cherrybelle sebelumnya berjudul Love is You. "Di film ini mereka tetap (Cherrybelle) berperan sebagai diri mereka sendiri, tapi disini ceritanya fiktif tentang keinginan belajar koreo, tapi tetap cerita inspiratif," kata Rizal. Lebih lanjut pria baru-baru ini sukses lewat film 5 Cm menuturkan, Film kedua Cherrybelle ini lebih banyak menyentuh unsur drama yang dibalut komedi.

"Biarpun film ini ada musikalnya tapi bukan film konsep musikal, memang ada scene dengan adegan dance-nya namun ceritanya beda ," kata Rizal yang sebelumnya dikenal sebagai sutradara video klip. Film yang rencana ditayangkan di bioskop mulai 10 April 2014, juga melibatkan pemain lain, seperti, Deva Mahenra, Yuanita Christiani, Indro Warkop, dan Farhan.
Name

About Cherrybelle,6,Angel Chibi,5,Anisa Rahma,47,Cherly Chibi,5,Christy Chibi,10,Ela Chibi,1,Felly Chibi,5,Gigi Chibi,5,Hiburan,2,Info,854,Infotainment,227,Jadwal,19,Kezia Chibi,1,Lyric,5,Novi Chibi,5,Photo,158,Profile,10,Ryn Chibi,2,Steffy Chibi,1,
ltr
item
Twiboy Indonesia: Cherrybelle Tampil Jutek dan Lebam-lebam
Cherrybelle Tampil Jutek dan Lebam-lebam
http://wartakota.tribunnews.com/foto/bank/images/20140121-cherrybelle.jpg
Twiboy Indonesia
https://twiboy-indo.blogspot.com/2014/04/cherrybelle-tampil-jutek-dan-lebam-lebam.html
https://twiboy-indo.blogspot.com/
http://twiboy-indo.blogspot.com/
http://twiboy-indo.blogspot.com/2014/04/cherrybelle-tampil-jutek-dan-lebam-lebam.html
true
5906976853715338670
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy