Anisa Rahma memang sudah keluar dari Cherrybelle, namun artis berwajah manis ini punya kenangan unik yang tak terlupakan saat baru bergab...
Anisa Rahma memang sudah keluar dari Cherrybelle, namun artis berwajah manis ini punya kenangan unik yang tak terlupakan saat baru bergabung dengan girlband tersebut.
Anisa mengungkapkan bahwa saat itu ia hanya coba-coba mengikuti audisi Cherrybelle. Setelah diterima, Anisa sempat kaget ketika menyadari bahwa dirinya adalah member yang paling berbeda. Pasalnya, rekan-rekannya di Cherrybelle memiliki wajah yang oriental.
“Aku sempat bingung, yang diterima itu oriental semua wajahnya. Ternyata persyaratan bisa jadi anggota Cherrybelle itu salah satunya harus oriental memang,” kata Anisa seperti dikutip dari detikHOT. “Tapi aku bersyukur akhirnya diterima. Aku ikut pelatihan enam bulan sama anggota lainnya.”
Meski memiliki penampilan berbeda, Anisa tampaknya tidak mengalami kesulitan apapun dan tetap bisa berbaur dengan kedelapan personel lainnya. Buktinya, Cherrybelle selalu terlihat kompak dan bisa tampil baik di depan publik.
Selama bergabung di Cherrybelle, Anisa juga mengaku kalau dirinya mendapatkan banyak hal positif. Tak hanya ilmu dan pengalaman di dunia hiburan, ia juga bisa mendapatkan sahabat-sahabat baru yang tak tergantikan.
“Nggak cuma ilmu yang aku dapet, di Cherrybelle bikin aku punya banyak teman,” ujar Anisa. “Dan sampai sekarang aku bersyukur hubungan kita nggak berubah, kita saling dukung meski aku udah nggak sama-sama lagi di Cherrybelle.”
COMMENTS