Kezia menjadi personel pertama Cherrybelle yang mencicipi dunia sinetron. Namun tampaknya sebentar lagi para penggemar juga akan melihat ...
Kezia menjadi personel pertama Cherrybelle yang mencicipi dunia sinetron. Namun tampaknya sebentar lagi para penggemar juga akan melihat kemampuan akting personel lainnya, karena kabarnya dua member Cherrybelle juga akan segera membintangi sinetron.
Hal ini disampaikan oleh Deddy Wijanarko selaku manajer. Tanpa menyebut banyak nama, ia memberi bocoran bahwa para member Cherrybelle akan bermunculan di program-program televisi, salah satunya adalah Gigi yang akan menjadi presenter.
“Misalnya Angel jadi juri di pencarian bakat, lalu Gigi jadi host, nanti ada dua personel Chibi yang juga main sinetron, kok,” katanya.
Sejak Kezia ketahuan syuting sinetron, Cherrybelle memang diterpa isu miring dan dikabarkan bubar. Mengenai hal ini, Deddy membantahnya, namun ia juga mengungkapkan bahwa Cherrybelle memang akan dibubarkan, hal ini berkaitan dengan faktor usia maupun keinginan setiap member yang berbeda-beda di dunia hiburan.
“Sekarang sudah tahun terahir kontrak Cherrybelle bersama kami. Dikasih opsi, mau lanjut atau tidak. Soalnya kan sudah ada yang usianya 24-25 tahun, mungkin ada yang ingin berkeluarga atau mengembangkan karir di entertainment,” ujar Deddy.
Walau nantinya bubar dan tiap anggota harus berjalan sendiri-sendiri meniti karirnya, Deddy sangat yakin bahwa anak asuhnya akan bertahan di dunia hiburan. Pasalnya, anggota Cherrybelle memang memiliki bakat dan sudah belajar banyak hal selama bertahun-tahun.
“Selama ini kan banyak pelajaran yang mereka ambil, jadi saya yakin kalau mereka akan tetap bertahan di industri hiburan,” ucapnya.
COMMENTS